Tramadol



 Tramadol
Indikasi
Nyeri sedang sampai berat

Dosis, Cara Pemberian dan Lama Pemberian
Nyeri kronis sedang sampai berat yg tdk memerlukan efek analgesik yg cepat : awal 25 mg/hari kemudian dinaikkan 25 mg per 3 hari hingga 25 mg 4x sehari. Maksimum 400mg. Sesudah itu dapat dinaikkan sesuai toleransi dan kebutuhan: 50mg setiap 3 hari hingga 50mg 4 x sehari. Untuk efek yg cepat : 50 – 100 mg setiap 4 – 6 jam, jika perlu ( maksimum 400 mg/hari). Pasien dengan gangguan ginjal dan hati dosis disesuaikan dengan mengurangi frekuensi pemberian.

Farmakologi
Aktivitas analgetik yg bekerja di pusat.
Kontraindikasi
Pasien dengan hipersensitivitas, depresi napas akut, peningkatan tekanan kranial atau cedera kepala.

Efek Samping
Sistem saraf : pusing, vertigo (paling sering terjadi, > 26% pasien), stimulasi SSP: anxietas, agitasi, tremor, gangguan, koordinasi, gangguan tidur, eforia dll (>7% pasien). Pencernaan : konstipasi, mual (>24% pasien), muntah (>9% pasien), nyeri perut, anore

Mekanisme Aksi
Berikatan dengan reseptor opioid µ & menghambat serotonin & norepinefrin reuptake

Subscribe to receive free email updates: